Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021 Segera di Buka
Umasholawat, Pemerintah melalui Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) akan segera membuka Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021.
Syarat Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021
Bagi calon pelamar harus mencermati dan mengetahui ketentuan umum terkait jurusan, pendidikan, dan sekolah dinas yang akan dilamar.
Persyaratan dokumen yang perlu dipersiapkan oleh calon pelamar, antara lain:
1. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
2. Kartu Keluarga (KK)
3. Ijazah
4. Raport SMA/Sederajat
5. Pas foto
6. Dokumen penunjang lain sesuai ketentuan
Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021:
1. Masuk ke portal SSCASN (https://sscasn.bkn.go.id)
2. Pilih Menu Sekolah Kedinasan atau Dikdin, Buat Akun, dan Cetak Kartu Informasi Akun pada laman https://dikdin.bkn.go.id
3. Log In dengan memasukkan NIK dan Password
4. Swafoto, mendaftar sekolah dan jurusan, dan melengkapi formulis isian
5. Menginput nilai
6. Lengkapi Biodata Diri
7. Mengunggah Dokumen Persyaratan
8. Mengecek kembali isian yang telah dilengkapi (resume)
9. Kemudian klik Kirim
Lakukan Verifikasi
1. Mengecek hasil verifikasi
2. Syarat Kelulusan Seleksi Administrasi dilihat dengan login ke akun SSCN
Pembayaran
1. Mendapat Kode Billing untuk Pembayaran tes seleksi. Aturan pembayaran bisa dicek di web sekolah dinas terkait
2. Tata cara pembayaran diakses dilayanan informasi web sekolah kedinasan masing-masing
Tes Seleksi
1. Setelah melakukan pembayaran dan diverifikasi, akan mendapat Kartu Ujian
2. Mengikuti Tahapan Tes Seleksi
3. Cek hasil kelulusan seleksi
4. Jika dinyatakan lulus dan diterima di Sekolah Kedinasan, hubungi instansi atau sekolah kedinasan terkait untuk proses berikutnya.
Berikut Daftar Sekolah Kedinasan
1. STAN, http://pknstan.ac.id
2. IPDN, http://spcp.ipdn.ac.id/spcp/
3. STIS, http://stis.ac.id
4. STIN, http://stin.ac.id
5. STMKG, http://ptb.stmkg.ac.id
6. Poltek SSN, http://poltekssn.ac.id/
Semoga bermanfaat informasi diatas.
Penulis : Uma Sholawat
Editor : Uma Sholawat
0 Response to "Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021 Segera di Buka"
Post a Comment